Kabar ini pun dibenarkan oleh salah satu pemain Persija, Andro Levandy. Menurut Andro, belum dibayarkannya gaji oleh manajemen Persija karena adanya revisi kontrak terhadap seluruh pemain.
"Waktu di Mako Brimob kan sempat ada rapat masalah revisi kontrak. Kalau saya sih, karena baru dapat kontrak, ya belum dapat gaji 2 bulan. Tapi, janjinya mau diselesaikan 20 Maret 2015," kata Andro kepada para pewarta usai latihan.
Hal senada juga diungkapkan oleh bek asal Argentina, Alan Aciar. Gajinya selama 2 bulan, diungkapkan Alan, belum dibayarkan manajemen Persija. "Masih menunggu dan berharap ada solusi yang terbaik," ujar pemain asal Argentina tersebut.
Banyaknya pemain Persija yang absen dalam beberapa sesi latihan disebut-sebut karena belum dibayarkannya gaji mereka. Bahkan, ada rumor menyebutkan, striker Persija, Greg Nwokolo, sengaja mangkir dari latihan karena gajinya belum kunjung dibayar.
Asisten pelatih Persija, Satya Bagja, pun tak banyak berkomentar. Satya justru menyarankan kepada para pewarta untuk menanyakan langsung perihal absennya Greg dan tunggakan gaji kepada manajemen tim.
"Coba kalau Greg tanya manajemen saja. Mungkin, pembayaran tertunda karena ada revisi kontrak. Ini kan pembicaraan antara manajemen dan pemain. Jadi, lebih jelasnya coba tanya manajemen tim saja," ucap Satya.

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment